Kamis, 20 Mei 2010

SENI TARI

Tarian Jaipong Seni Tari Asal Jawa Barat


Well, sebagai bentuk pembelajaran yang aktif di sekolahku, kali ini kami diberi tugas yaitu berupa mengapresiasikan seni tari. Maka, sabagai bentuk awalnya terbitlah sebuah postingan berbentuk salah satu jenis tari tradisional Indonesia yang sudah dikenal dunia, yaitu JAIPONGAN….

Jaipongan adalah seni tari yang lahir dari kreativitas seorang seniman asal Bandung, Gugum Gumbira. Ia terinspirasi pada kesenian rakyat yang salah satunya adalah Ketuk Tilu menjadikannya mengetahui dan mengenal betul perbendaharan pola-pola gerak tari tradisi yang ada pada Kliningan atau Bajidoran atau Ketuk Tilu. Sehingga ia dapat mengembangkan tarian atau kesenian yang kini di kenal dengan nama Jaipongan.

Karya Jaipongan pertama yang mulai dikenal oleh masyarakat adalah tari “Daun Pulus Keser Bojong” dan “Rendeng Bojong” yang keduanya merupakan jenis tari putri dan tari berpasangan (putra dan putri). Awal kemunculan tarian tersebut semula dianggap sebagai gerakan yang erotis dan vulgar, namun semakin lama tari ini semakin popular dan mulai meningkat frekuensi pertunjukkannya baik di media televisi, hajatan, maupun perayaan-perayaan yang disenggelarakan oleh pemerintah atau oleh pihak swasta.

Dari tari Jaipong ini mulai lahir beberapa penari Jaipongan yang handal seperti Tati Saleh, Yeti Mamat, Eli Somali, dan Pepen Dedi Kirniadi. Kehadiran tari Jaipongan memberikan kontribusi yang cukup besar terhadap para pencinta seni tari untuk lebih aktif lagi menggali jenis tarian rakyat yang sebelumnya kurang di perhatikan. Dengan munculnya tari Jaipongan ini mulai banyak yang membuat kursus-kursus tari Jaipongan, dan banyak dimanfaatkan oleh para pengusaha untuk pemikat tamu undangan.

Di Subang Jaipongan gaya “Kaleran” memiliki ciri khas yakni keceriaan, erotis, humoris, semangat, spontanitas, dan kesederhanaan. Hal itu tercermin dalam pola penyajian tari pada pertunjukannya, ada yang diberi pola (Ibing Pola) seperti pada seni Jaipongan yang ada di Bandung, juga ada pula tarian yang tidak dipola (Ibing Saka), misalnya pada seni Jaipongan Subang dan Karawang. Istilah ini dapat kita temui pada Jaipongan gaya kaleran, terutama di daerah Subang.

Tari Jaipongan pada saat ini bisa disebut sebagai salah satu tarian khas Jawa Barat, terlihat pada acara-acara penting kedatangan tamu-tamu dari Negara asing yang datang ke Jawa Barat, selalu di sambut dengan pertunjukkan tari Jaipongan. Tari Jaipongan ini banyak mempengaruhi pada kesenian-kesenian lainnya yang ada di Jawa Barat, baik pada seni pertunjukkan wayang, degung, genjring dan lainnya yang bahkan telah dikolaborasikan dengan Dangdut Modern oleh Mr. Nur dan Leni hingga menjadi kesenian Pong-Dut.

Kamis, 29 Oktober 2009

PERINGATAN SUMPAH PEMUDA




Tanggal 28 Oktober merupakan hari yang sangat berarti dan hari yang bersejarah bagi rakyat Indonesia.Sekitar 81 tahun yang lalu para perwakilan pemuda-pemuda seluruh pulau di Indonesia datang untuk menghadiri sebuah kongres,yang bertujuan agar negara ini lebih memperkokoh persatuan dan kesatuan di negara Indonesia.Sumpah Pemuda dibacakan pada tanggal 28 Oktober 1928 hasil rumusan dari Kerapatan Pemoeda-Pemoedi atau Kongres Pemuda II Indonesia yang hingga kini setiap tahunnya diperingati sebagai "Hari Sumpah Pemuda".Kongres Pemuda II dilaksanakan tiga sesi di tiga tempat berbeda oleh organisasi Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia (PPPI) yang beranggotakan pelajar dari seluruh wilayah Indonesia. Kongres tersebut dihadiri oleh berbagai wakil organisasi kepemudaan yaitu Jong Java, Jong Batak, Jong, Celebes, Jong Sumatranen Bond, Jong Islamieten Bond, Jong Ambon, dsb serta pengamat dari pemuda tiong hoa seperti Kwee Thiam Hong, John Lauw Tjoan Hok, Oey Kay Siang dan Tjoi Djien Kwie.


Isi Dari Sumpah Pemuda Hasil Kongres Pemuda Kedua :

PERTAMA : Kami Poetera dan Poeteri Indonesia, Mengakoe Bertoempah Darah Jang Satoe,
Tanah Indonesia. (Kami Putra dan Putri Indonesia, Mengaku Bertumpah Darah
Yang Satu, Tanah Indonesia).
KEDOEA : Kami Poetera dan Poeteri Indonesia, Mengakoe Berbangsa Jang Satoe,
Bangsa Indonesia. (Kami Putra dan Putri Indonesia, Mengaku Berbangsa Yang
Satu,Bangsa Indonesia).
KETIGA : Kami Poetera dan Poeteri Indonesia, Mendjoendjoeng Bahasa Persatoean,
Bahasa Indonesia. (Kami Putra dan Putri Indonesia, Menjunjung Bahasa
Persatuan, Bahasa Indonesia).

Karena bersejarahnya "SOEMPAH PEMOEDA" bagi kita, maka dibuatlah bangunan dengan "MUSEUM SUMPAH PEMUDA"."MUSEUM SUMPAH PEMUDA" ini adalah museum khusus sejarah yang berada di bawah Departemen Kebudayaan dan Pariwisata. Museum Sumpah Pemuda merupakan satu-satunya museum yang mengumpulkan dan menyajikan berbagai aspek yang berhubungan dengan sejarah Sumpah Pemuda.

Apabila kita ingin mengetahui lebih lanjut mengenai banyak hal tentang Sumpah Pemuda kita bisa menunjungi Museum Sumpah Pemuda yang berada di Gedung Sekretariat PPI Jl. Kramat Raya 106 Jakarta Pusat. Museum ini memiliki koleksi utama seperti biola asli milik Wage Rudolf Supratman yang menciptakan lagu kebangsaan Indonesia Raya serta foto-foto bersejarah peristiwa Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928 yang menjadi tonggak sejarah pergerakan pemuda-pemudi Indonesia.

Kamis, 22 Oktober 2009

PENGHARGAAN DARI MENTERI KEHUTANAN UNTUK KUANSING




Berkat usaha kita selama ini dalam melindungi dan melestarikan alam yang kita miliki sehingga kab. Kuansing mendapatkan penghargaan yang sangat membanggakan untuk kita semua.Penghargaan lomba penghijauan dan konvertasi alam tingkat nasional dari menteri kehutanan M S Kaban ini membuat daerah kita terutama bupati kita H. Sukarmis mendapatkan pandangan positif dari daerah lain diluar Kuansing.

semoga untuk kedepannya daerah Kuansing akan lebih baik lagi dari sebelumnya dalam segala bidang,amiiiiinnn......

Rabu, 14 Oktober 2009

HUT KUANSING KE -10







Pada hari Senin, 12 Oktober lalu kab.Kuansing merayakan ULTAH yang ke-10.Upacaranya dilaksanakan di lapangan Limuno. Untuk memeriahkan hari jadinya ini, salah satu kegiatan yang diadakan yaitu mengikuti jalan santai yang diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat Kuansing.Kegiatan ini dilaksanakan pada hari minggu, 11 Oktober tepatnya satu hari sebelum hari jadinya kab.Kuansing ke-10. Kegiatan ini langsung diikuti dan diresmikan oleh bupati kita yaitu H. SUKARMIS dan diikuti dengan wakilnya.

Keesokan harinya, barulah dilaksanakan upacara memperingati hari jadinya kab.Kuansing yang ke-10.Acara ini tidak seperti biasanya, karena seluruh peserta upacara memakai pakaian melayu dan bahkan 5 hari sebelum hari jadinya Kuansing kita diharuskan untuk memakai pakaian melayu sehingga suasana di negara melayunya lebih terasa.

Pada usia yang ke-10 ini Kuansing mengalami banyak perubahan.Terutama dibidang pembangunan.Sekarang ini di kabupaten kita lagi marak-maraknya pembangunan dua proyek yaitu sport centre dan sma pintar.Semoga untuk kedepannya Kuansing akan lebih baik, jaya,rakyatnya lebih makmur dan sejahtera.Amin.................

HALAL BI HALAL

Assalamu'alaikum Wr.Wb

Halal bi halal merupakan suatu tradisi umat islam saat ini. Halal bi halal ini dilakukan pada saat setelah lebaran IDUL FITRI. Dengan acara halal bi halal ini dapat menjalin silahturahmi sesama umat muslim.

Teluk Kuantan, 9 oktober 2009, Keluarga besar SMA PINTAR mengadakan acara halal bi halal di Mushalah Babussalam, desa Jake. Acara ini dihadiri oleh seluruh civitas akademika SMA PINTAR dan juga dihadiri oleh Kades Jake dan Cerdik pandai yang ada di jake.

Gema wahyu ilahi oleh Riska Faulina dan saritilawah oleh Riskia Fuzinanda yang mengawali acara ini membuat acara tambah khidmat.Ketenangan terlihat pada acara ini. Siswa-siswi SMA PINTAR sangat menghayati acara ini karena kami menyadari acara ini sangat penting. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan kata sambutan dari kepala SMA PINTAR Kuantan Singingi. Dalam sambutannya, beliau berharap semoga dengan peringatan Halal bi halal ini bisa meningkatkan keimanan kita pada Allah SWT, serta menambah keakraban diantara kita.

Setelah sambutan dari kepala SMA PINTAR, dilanjutkan dengan Santapan Rohani dari Ust. Lasmiadi, S.Pd.I. Pada awal pidatonya, beliau menceritakan betapa pentingnya kita berkunjung ke rumah Allah, sepeti mesjid atau mushalah. sebelum masuk ke tempat ibadah, dosa-dosa yang kita miliki di tahan oleh para malaikat di luar tempat ibadah. sehingga ketika kita berada dalam tempat ibadah, kita berada dalam keadaan yang suci, setelah keluar dari tempat ibadah, dosa-dosa kita di hapuskan. begitu sempurnanya islam. Semoga kita tidak bosan berkunjung kerumah Allah.Intinya, barang siapa yang lalai menuju rumah Allah, berarti ia enggan menghapus dosanya

Walaupun Rasulullah SAW tidak melakukan acara ini, namun menurut firman Allah, tidak ada keharusan dalam pelaksanaan halal bi halal dan bahkan Allah sangat meridoi acara ini dengan tujuan untuk meningkatkan iman dan takwa serata meningkatkan persaudaraan dan keakraban di antara kita.

Rabu, 07 Oktober 2009

GEMPA BUMI SUMATRA BARAT


Nama : Uci Ramadhani
Kelas : XI IPA 1
GBS : Ronaldo Rozalino S.Sn

Pada hari Rabu 30 September 2009,sekitar pukul 17.56 WIB terjadinya kembali bencana gempa bumi yang mengguncang Provinsi SUMATRA BARAT.Gempa bumi ini berkekuatan 7,6 SR yang terletak pada garis 0,84 LS dan 99,65 BT dengan pusat gempa terletak pada 57 KM Barat Daya, Pariaman,SUMBAR.Begitu dahsyatnya gempa tersebut sampai terasa guncangannya hingga ke daerah pulau Sumatera yang lainnya yang berdekatan dengan daerah SUMBAR dan bahkan ke negara tetangga, seperti Singapore dan Malaysia.

Pada bencana ini banyak sekali saudara-saudara kita yang kehilangan sanak saudaranya.Kita sebagai warga negara Indonesia dan sebagai umat islam yang beriman merasakan kesedihan dan kepedihan yang sama dirasakan oleh saudara kita disana.Untuk itu kita hendaknya membantu saudara-saudara kita karena mereka saat ini sangat membutuhkan uluran tangan kita untuk membantu mereka.Kita dapat membantu mereka dengan memberikan sumbangan material dan juga do'a tentunya untuk saudara-saudara kita. Semoga mereka diberikan kesabaran dan keikhlasan oleh ALLAH SWT.Dengan diberikannya peringatan ini kepada saudara-saudara kita, semoga kita dapat senantiasa lebih mendekatkan diri kepada ALLAH SWT.AMIIIIIIIIN.........

Kamis, 01 Oktober 2009

SOAL-SOAL MENGENAI SENI TEATER

1. Jelaskan persiapan apa saja yang harus disiapkan oleh seorang pameran ?
2. Apa sajakah yang harus ditemui dalam naskah ?
3. Apa yang dimaksud dengan SPOTLIGHT ?
4. Sebutkan faktor-faktor yang harus diperhatikan dalam mencapai kesuksesan
dalam bermake-up?
5. Sebutkan bagian-bagian dari kostum ?


JAWABAN:
1. Persiapan seorang pameran adalah :
• Tahap pengenalan / pendalaman /penghayatan terhadap kehidupan, baik
secara langsung ( melibatkan diri ) maupun tidak langsung ( baik
menonton maupun membaca )
• Tahap membekali diri dengan kesiapan visi dan keterlibatan baik
kulturil,artistic, literer (antara lain membaca naskah drama )
maupun teateral.
• Tahap mempersiapkan peralatan ekspresi sipemeran meliputi
kejasmanian dan kejiwaan.

Kejasmanian : Tubuh
Anggota badan
Suara

Kejiwaan : Imajinasi
Perasaan
Kemauan
Daya Ingat
Inteligensi

2. Dalam naskah yang harus ditemui adalah :
• Thema : Pokok persoalan yang mendasari cerita
• Ide : Gagasan, cita-cita atau kehendak dan tujuan pengarang.
• Plot : Kerangka cerita.

3. Spotlight adalah sumber sinar yang dengan intensif memberikan sinar kepada
satu titik atau bidang tertentu.

4. Faktor-faktor yang harus diperhatikan demi suksesnya make-up adalah :
• Rata dan halusnya base.Guna base ialah melindungi kulit, memudahkan
pelaksanaan make-up dan penghapusannya.
• Kesamaan foundation.Guna foundation ialah memberikan dasar
warna kulit sesuai dengan warna kulit peranan.
• Penggunaan garis-garis yang layak. Garis-garis itu untuk membuat
jelas anatomi muka, batas-batas bagian wajah : alis, mata, keriput-
keriput.
• Haarmoni antara sinar dan bayangan-bayangan. Highlight dan shadow
memberi pembuatan serta penonjolan bagian-bagian wajah, kelengkapan
keriput- keriput dan bayangan.
• Blending,gunanya ialah agar campuran bahan-bahan pada wajah terwujud
dengan sempurna. Blending dipakai untuk menutup warna dasar, untuk
menambah warna kulit yang tak kena rias, untuk menghaluskan warna
jangan sampai terlalu tebal.

5. Kostum dapat digolongkan menjadi lima bagian, yaitu :
• Pakaian Dasar
• Pakaian Kaki / Sepatu
• Pakaian Tubuh
• Pakaian Kepala / Headdress
• Perlengkapan-perlengkapan / Accessories